-->

Resep Makanan Membuat Gehu (Toge Dalam Tahu) Pedas

Gehu yang kepanjangan dari toge tahu merupakan jenis makanan yang cocok disajikan baik sebagai cemilan atau sebagai makanan yang dihidangkan dengan nasi hangat.

Gehu ini banyak sekali peminatnya apalagi kalau gehunya gehu pedas. Nah gehu pedas ini sudah menjadi salah satu jajanan favorit dikalangan masyarakat banyak.

Gehu pedas ini sangat enak disajikan selagi hangat, ditambah dengan rasa pedas sehingga akan membuat penikmatnya merasa segar dari rasa jenuh dan lelah.
Gehu Pedas

Nah untuk anda yang ingin mencoba membuat gehu pedas sendiri, maka di resepnyamakanan.blogspot.com anda akan mendapatkan resep makanan membuat gehu pedas sesuai yang dicari.

Hal yang pertama kali harus anda lakukan yaitu menyiapkan terlebih dahulu bahan - bahan berikut ini:
  • 10 buah tahu dan goreng hingga berkulit
  • Minyak untuk menggoreng
Untuk Isi :
  • 100gr ayam giling
  • 75gr kol lalu diiris halus
  • 75gr bihun lalu seduh dengan air panas sampai dengan layu selanjutnya tiriskan
  • 150gr wortel, diiris korek api, lalu diseduh
  • 9 buah cabai rawit merah, haluskan, (Atur sesuai selera anda)
  • 5 butir bawang merah, lalu haluskan
  • 3 siung bawang putih, lalu haluskan
  • 1sdt garam
  • 1/4sdt merica bubuk
  • 1/2sdt gula pasir
  • 3sdm untuk menumis
Sedangkan untuk pelapis siapkan bahan berikut :
  • 100gr tepung terigu protein sedang
  • 20gr tepung sagu
  • 1sdm tepung beras
  • 1batang daun bawang, diiris halus
  • 1/2sdt garam
  • 1/4sdt merica bubuk
  • 175ml air
Selanjutnya ketahap akhir yaitu cara membuat gehu pedas :
[1.] Pembuatan Isi
  • Panaskan minyak
  • Tumis bawang merah, bawang putih, dan cabe rawit yang sudah dihaluskan sampai harum
  • Masukan ayam
  • Aduk hingga masak
[2.] Pembuatan Gehu
  • Ambil satu buah tahu
  • Belah sedikit salah satu sisinya
  • Masukan isian secukupnya
  • Ulangi sampai bahan habis
[3.] Tahap akhir pembuatan gehu pedas
Celupkan tahu isi kedalam adonan tepung, goreng dalam minyak panas sampai kuning kecoklatan, lalu angkat

Apabila sudah selesai silahkan sajikan dan santap selagi hangat. Gehu pedas ini cocok menemani anda ketika menonton acara televisi kesukaan seperti sinetron, sepakbola, dll.

x